Thursday, 30 October 2008
Uang 9 Juta Lebih Hanya Untuk Seekor Ikan
Carla hanyalah seekor ikan. Namun pemiliknya sampai rela mengeluarkan uang Rp 9 juta lebih (atau tepatnya Rp 9.314.375) demi operasi hernia yang Carla derita. Gimana bisa seeh??
Carla, ikan jenis angelfish ini berukuran 10 inci atau sekitar 25,4 cm adalah salah satu penghuni London Aquarium selama sekitar 10 tahun.
Mungkin saking lamanya jadi penghuni di sana, Carla sudah dianggap seperti layaknya keluarga oleh para petugas di sana. Dan ketika Carla menderita hernia, maka para petugas gak segan-segan mengeluarkan biaya yang lumayan banyak untuk seekor ikan.
James Oliver, pemimpin London Aquarium menjelaskan awal mulanya Carla mendapat hernia.
�Masalah Carla muncul saat ada benjolan misterius disisi badan Carla. Dalam beberapa hari, benjolan/gelembung itu menjorok keluar dan kami takut akan kelangsungan hidupnya apalagi saat benjolan itu jadi luka dan terbuka lebar hingga organ bagian dalamnya terlihat.�
Selama 30 menit menjalani operasi, dokter hewan Sue Thornton, dari International Zoo Veterinary Group membius Carla dan mulut Carla dimasukkan selang sebagai usaha membuatnya bernafas dengan memompa air lewat insangnya sebelum akhirnya mengoperasi Carla dengan pisau bedah, jarum dan catut/ tang.
Dalam operasi itu Carla mendapat 5 jahitan. Namun kini Carla sudah sehat dan kembali ke London Aquarium.