George Hall (meninggal tahun 1986) dan Catherine Hall, sudah tinggal di jalan Cotsworld Gardens sejak tahun 1958. Mereka memiliki 8 orang anak yang berkembang lebih besar lagi hingga Catherine memiliki 35 cucu dan 9 buyut.
Dan uniknya nih, 6 dari 8 anak-anaknya, beserta masing-masing keluarga mereka serta 3 orang paman dan seorang ibu mertua, juga tinggal di daerah yang sama dengan Catherine, yaitu Cotsworld Gardens, Lobley Hill, Gateshead hingga para tetangga merasa kalau sebaiknya nama jalan itu diganti menjadi Hall Gardens.
?Sejujurnya nih, sebaiknya namanya diganti menjadi Hall?s Gardens karena saking banyaknya mereka. Itu menyenangkan karena semua orang menajdi akrab dan memiliki keluarga yang sebesar itu membikin suasana menjadi hidup dan menyenangkan,? tutur Sandra Ross (41 tahun), salah seorang tetangga keluarga Hall.
Keluarga Hall sendiri mendominasi areal itu dengan memiliki sebanyak 15 rumah dengan jumlah total sekitar 69 orang minus Catherine karena Catherine meninggal bulan lalu.
Dan untuk menghormatinya, anak-anak Catherine berjanji untuk selalu bersama-sama, seperti kemauan Catherine.
? Adalah ayah dan ibuku yang menyatukan keluarga kami bersama. Mereka mengajari kami keluarga adalah yang paling penting, jadi kami tidak ingin pindah. Dan sekarang menurutku kami gak akan pernah pindah. Kami hanyalah keluarga yang benar-benar sangat dekat, kami suka berada berdekatan satu dengan yang lain dan saling membantu jika ada yang membutuhkan,? ujar Marganne (42 tahun) putri Catherine.
(Berbagai sumber)